Resep Makanan - Resep Lumpia Isi Bihun Yang Enak
Cara membuat Lumpia
Bahan Isi untuk Lumpia:
- 75 gram bihun, diseduh
- 4 butir bawang merah, dicincang halus
- 1 buah cabai merah besar, dibuang bijinya, dicincang kasar
- 100 gram udang giling
- 1 butir telur
- 75 gram wortel, diiris panjang
- 50 gram buncis, diiris serong panjang
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 50 ml air
- 2 tangkai seledri, diiris halus
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
- 3 siung bawang putih
- 1/4 sendok teh merica
- 1/2 sendok teh ebi, diseduh, disangrai
Cara Pengolahan :
- Isi: panaskan minyak. Tumis bawang merah, bumbu halus, dan cabai merah sampai harum.
- Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna. Sisihkan ke pinggir wajan.
- Masukkan telur. Aduk sampai berbutir. Tambahkan wortel dan buncis. Aduk sampai layu.
- Masukkan bihun, garam, gula pasir, dan air. Masak sampai matang dan meresap. Tambahkan daun seledri. Aduk rata.
- Ambil selembar kulit pangsit. Beri isi. Lipat dan gulung. Rekatkan dengan putih telur.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang.
- Hasil 26 buah